Dampak Animanga (Anime dan Manga)
Dampak Animanga
-
Ketergantungan, seakan menjadikan manga & anime itu sebagai suatu kebutuhan dalam hidup yang harus dipenuhi.
- Seseorang yang menyukai anime & manga menyebabkan seseorang
tersebut sering berkhayal, menganggap bahwa tokoh-tokoh yang ada di
dalamnya hidup dan membayangkan dirinya berada dalam cerita dan menjadi
salah satu tokoh di sana.
- Bagi sebagian orang membuat malas melakukan segala aktivitas.
- Sangat berpengaruh dalam hal bersosialisasi, biasanya orang yang
sangat menggemari anime dan manga (otaku) akan sulit bersosialisasi
kecuali dengan orang-orang yang sama-sama mempunyai hobi yang sama
dengannya, yaitu menonton anime dan manga.
- Orang yang sudah menjadi otaku lebih senang diam di rumah menonton
anime/baca manga, dan menolak bepergian karena tak suka keramaian dan
faktor sulit bersosialisasi.
- Karena mengenal kebudayaan/adat isiadat Jepang dari anime &
manga maka mereka sebagian besar lebih mencintai budaya Jepang daerah
asal anime & manga tersebut, daripada Indonesia negaranya sendiri.
- Budaya dari luar tentu ada yang tak sesuai dengan budaya di negara
kita, ada yang baik dan malah ada yang buruk, karena mengenal dari anime
& manga mengenai budaya Jepang maka tidak menutup kemungkinan budaya-nya ditiru bahkan sampai yang dinilai di negara kita buruk (ini hanya
bagi orang-orang yang tak mampu menyaring seharusnya apa-apa yang perlu
diserap. Aku ga termasuk >,<)
- Bagi orang yang sudah menjadi otaku, sebagian apatis terhadap keadaan
sekitar bahkan masa depannya.Yang selalu memenuhi fikirannya hanya
kesenangannya saat menonton anime & manga.
- Hanya tertarik pada apa-apa yang berbau anime dan Jepang.
-
Mengenal budaya negeri luar khususnya negeri sakura, negara yang telah melahirkan anime & manga tersebut.
- Menerapkan budaya/adat istiadat yang dinilai positif dari negeri
disiplin dan pekerja keras itu dalam kehidupan sehari-hari misalnya
budaya mengucapkan maaf dan berterima kasih, ramah dll.
- Meningkatkan imajinasi seseorang
- Sudah banyak ditemukan orang-orang kreatif karena kesukaannya pada anime & manga.
- Menjadikan seseorang mempunyai keinginan (cita-cita) untuk menjadi
sukses di masa depan tapi dalam hal apa-apa yang berhubungan dengan
jepang dan anime. Dan hal itu akan membuat seseorang tersebut termotivasi
untuk terus berusaha.
- Karena faktor negatif yang membuat seseorang sulit 'bersosialisasi'
dengan orang yang tak punya hobi yang sama maka orang tersebut lebih memilih
sering di rumah, namun hal tersebut akan membuat seseorang tak kan
terjerat yang namanya pergaulan bebas maupun berhubungan dengan
orang-orang yang terlalu bebas bergaul.
- Bila ada dua orang sama-sama punya ketertarikan yang sama terhadap
anime & manga maka akan membuat dua orang tersebut akan sangat mudah
bersosialisasi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar